Rabu, 11 November 2015

Contoh Notula Rapat ErlinaLutfiantica109



    PT MAJU MAKMUR
Jalan Mawar No. 11 Telp 738872
JAKARTA

RAPAT PENURUNAN OMZET PENJUALAN MEBEL
JAKARTA, 14 MEI 2012

Hari/Tanggal         :     Senin, 14 Mein 2012
Tempat                  :     Meeting room 001
Waktu                   :     Pukul 08.30 WIB
Pimpinan               :     Dwi Candra Purnomo
Sekretaris              :     Dewi Oktaviana
Peserta                   :     7 (tujuh) orang
Hadir                     :     7 (tujuh) orang
Tak hadir               :     -

AGENDA RAPAT

1.      PEMBUKAAN
2.      PENGARAHAN DARI PIMPINAN
3.      PEMBAHASAN DAN TANYA JAWAB
4.      PENUTUP

RISALAH RAPAT

1.      PEMBUKAAN
Rapat di buka pukul 09.00 WIB

Pengarahan pimpinan rapat, Bapak Dwi Candra Purnomo

1.      Rapat pagi ini penting sekali bagi kemajuan usaha kita di bidang penjualan mebel, karena setelah kami periksa laporan bulanan tentang omzet penjualan produk kita mengalami penurunan yang cukup memperihatinkan. Oleh karena itu, kami minta Saudara memberikan informasi bagaimana meningkatkan kembali produk kita agar omzet penjuslsn dapat stabil. Silahkan Saudara memberikan tanggapan atau usulan demi kemajuan usaha kita.





2.      PEMBAHASAN DAN TANYA JAWAB:

1.      Ibu Shakira berpendapat, menurut saya menurunnya omzet penjualan ini karena krisis ekonomi, selain itu masyarakat lebih mendahulukan biaya anak sekolah. Oleh karena itu kita harus berusaha meyakinkan kembali kepada konsumen bahwa produk buatan kita benar-benar bermutu.
2.      Bapak Bagas berpendapat setuju dengan apa yang di sampaikan oleh Ibu Shakira, bahwa sekarang memang demikian. Saya beberapa kali mendapat claim dari konsumen bahwa produk yang kita hasilkan kurang memuaskan selera pasar, Mungkin dengan pelatihan yang lebih baik lagi banyak konsumen yang puas dengan produk kita di masa mendatang.
3.      Bapak Wibowo berpendapat, bahwa kondisi ekonomi kita sekarang kurang baik, maka saya usulkan untuk dapat meninjau kembali patokan hagra, bila memungkinkan harga dapat diturunkan sedikit, sehingga konsumen mampu membeli produk kita.
4.      Ibu Mira mengusulkan, bagaimana kalau galeri kita disempurnakan misalnya menambah jenis barang dan member ciri khas yang lebih menarikdari produk kita. Hal ini tentu dapat menambah daya tarik pembeli untuk lebih menyukai produk mebel buatan kita.
5.      Bapak Saipul setuju dengan usulan dari teman-teman. Saya ingin pelayanan kepada pelanggan agar lebih ditingkatkan memalui pelayanan yang prima seperti model, kualitas yang bagus, sikap melayani yang tulus supaya tidak ada complain lagi dari konsumen.

3.      PIMPINAN RAPAT DARI SEMUA ARGUMENT BERPENDAPAT TERSEBUT DAPAT DISIMPULKAN:
1.      Untuk meningkatkan omzet produk kita perlu melakukan oelayanan prima kepada pelanggan.
2.      Jika anak buah anda ada yang kurang pas, silahkan dikursuskan tentang pelayanan prima.
3.      Perlu penyempuranaan produk barang yang disediakan, seperti model yang khas yang dapat menarik perhatian konsumen;
4.      Silahkan ajukan proposal segera untuk menindaklanjuti hasil rapat ini dan segera diproses demi peningkatan kemajuan usaha kita.
4.      PENUTUP
Rapat ditutup pukul  11.30 WIB

Jakarta, 14 Mei 2012
Mengetahui,

Pimpinan                                                                                                                     Sekretaris



Dwi Candra Purnomo                                                                                              Erlina Lutfiantica

Tidak ada komentar:

Posting Komentar